Cara Membuat Stik Keju Mozarella yang Enak - Bloger 2019

Sunday, May 26, 2019

Cara Membuat Stik Keju Mozarella yang Enak

Baca Juga


Jajanan satu ini sangat enak sekali, rasanya sangat gurih dan diisi dengan isian keju mozarella, apalagi kalau dimakan hangat-hangat yummy banget meleleh gitu dech rasanya di lidah. Siapa sich yang gak suka dengan keju mozarella? beberapa makanan kalau di campur atau di kreasikan dengan keju mozarella pasti akan jadi nikmat banget kan. Disini neng infoo share satu kreasi resep yang menggunakan keju mozarella sebagai bahannya. Bagi yang belum pernah makan stick keju mozarella maka kalian patut mencoba resep yang saya share ini. Simple dan mudah aja kok cara membuatnya gak perlu bingung, berikut resepnya :


 Stik Keju Mozarella 


Resep stik keju mozarella
By @yunitaanwar

Bahan stik keju mozarella :
- 10 buah string keju mozarella ( bisa juga pakai keju mozarella yang balokan nanti dipotong-potong ukuran sesuai selera kalian masing-masing )
- 1 buah telur ayam, kocok lepas
- 4 sendok makan tepung terigu
- 10 sendok makan breadcrumbs / tepung panir
- 1/2-1 sendok teh Italian seasoning  (sesuai selera kalian )
- 1/4 sendok teh merica
- Minyak goreng



Cara membuat stik keju mozarella :
1. Campur breadcrumbs dengan italian seasoning dan merica. Kemudian balur keju dengan tepung terigu lalu masukkan ke kocokan telur dan balur dengan breadcrumb. Lakukan sampai semua keju habis.
2. Ulangi langkah diatas sekali lagi. Balur keju dengan tepung terigu kemudian masukkan ke kocokan telur dan balur dengan breadcrumb.
3. Lalu masukkan ke dalam freezer sampai beku.
4. Panaskan minyak banyak dengan api sedang saja. Keluarkan keju dari freezer ( jangan dikeluarkan sebelumnya ) kemudian goreng sebentar saja sampai luarannya berwarna kuning kecoklatan.
4. Angkat dan tiriskan.
5. Stik keju mozarella siap disajikan.



Tips membuat stik keju mozarella : 
1. Diulang proses lapisannya supaya lebih tebal dan kriuk.
2. Wajib dimasukkan ke dalam freezer sampai beku supaya tidak cepat meleleh saat digoreng.
3. Goreng dalam minyak banyak ( keju terendam ) jadi tidak perlu dibalik-balik karena kalau kelamaan digoreng kejunya lumer.
Comments


EmoticonEmoticon