Resep Nasi Uduk Pelangi - Bloger 2019

Friday, May 31, 2019

Resep Nasi Uduk Pelangi

Baca Juga



Nasi uduk adalah salah satu kuliner khas Indonesia yang terbuat dari nasi dan dicampur dengan santan dan memiliki cita rasa yang lezat sekali berbeda dengan nasi biasa. Kalau nasi yang biasanya kita makan kan cara pembuatannya di masak dengan air biasa saja, nah kalau nasi uduk ini di olah dengan air santan yang kental. Biasanya nasi uduk ini disantap sebagai menu untuk sarapan. Sangat mudah untuk mencari pedagang dan warung-warung yang menjual nasi uduk ini di semua daerah-daerah di Indonesia tetapi jika kalian ingin berhemat, kalian bisa membuatnya sendiri di rumah. Nah di artikel kali ini neng infoo share kreasi resep kreatif dari nasi uduk supaya kalian tidak bosan untuk menyantap nasi uduk yang lezat ini. 


Resep Nasi Uduk Pelangi

Nasi uduk pelangi
By : @faraleyama

Ini nasi uduk pelangi pakai berbagai macam konsentrat buah dan sayur dari GNT. Pewarnaan di lakukan setelah nasi matang dan panas yaa, warna bisa ngeblend sempurna dan rasanya nasi tetap manis dan gurih, tanpa rasa pahit. Selain warnanya cantik, nasi uduk pelangi ini sehat karena diwarnai dengan buah dan sayur. Oh iya, konsentrat exberry dari GNT itu alami seperti membuat jus buah dan sayur sendiri di rumah loh. Karena tidak menggunakan bahan kimia dan pengawet apapun jadi aman untuk anak kecil juga. Ini aku buantya pakai konsentrat lobak ungu, apple, cherry, hibiscus, wortel ungu, Spirulina, paprika, lemon, dan bunga safflower.


Bahan nasi uduk pelangi :
- 300 gr beras cuci bersih
- 65 gr santan instan
- 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh kaldu jamur
- air secukupnya seperti biasa kita masak
- pewarna Exberry secukupnya



Cara membuat nasi uduk pelangi :
1. Setelah beras dicuci masukkan beras ke magicom dan tambahkan bahan lain
2. Lalu pencet cook, tunggu sampai matang
3. Setelah warm, tunggu nasi kesat
4. Kemudian ambil 2 centong dan tambahkan pewarna Exberry lalu aduk rata dan tuang di dalam cetakan.
5. Lakukan sampai beberapa warna
6. Sajikan dengan tempe kering, bihun goreng, telur dadar dan juga ayam goreng.


Nah itulah resep nasi uduk pelangi, neng infoo juga akan share kreasi resep-resep nasi uduk lainnya dan kreasi kreatif dari kuliner-kuliner sedap lainnya di blog ini. Kalian juga bisa baca resep-resep lainnya yang sudah saya share di blog ini. Dan supaya tidak ketinggalan updatenya like fanpage facebook "Sedap Banget" ya yang ada di bawah artikel ini.
Comments


EmoticonEmoticon